Artinya : Wahai Nabi! Katakanlah kepada istri-istrimu, anak- anak perempuanmu dan istri - istri orang mukmin, "Hendaklah mereka menutupkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka." Yang demikian itu agar mereka lebih mudah untuk dikenali, sehingga mereka tidak diganggu. Dan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.
Sahabat-sahabat ROHIS SMA Muhammadiyah Gubug tercinta, terutama siswi-siswi SMA Muhammadiyah Gubug, yuk cermati lirik lagu Putriku Kenakanlah Jilbabmu dari Ustadz Ananto berikut ini.
Putriku kenakanlah jilbabmu, kenakanlah jilbabmu
Wahai anakku tutupilah auratmu, tutupilah auratmu
Jangan seperti mereka yang tak mengerti akan nikmatnya ibadah
Jangan ikuti mereka kalau kau ingin cantik bersinar luar dan dalam
Seperti putri Rasulullah Fathimah Az Zahra
Sayangku taatilah Tuhanmu, karena wajib bagimu
Belahan jiwaku ikutilah Nabimu, teladani Rasulmu
Jangan seperti mereka yang tak peduli akan manisnya iman
Jangan turuti mereka kalau kau ingin cantik bersinar luar dan dalam
Seperti putri Rasulullah Fathimah Az Zahra
Jagalah dirimu anakku
Jangan sampai terlena
Malu dan iman itu satu ikatan
Satu terlepas akan terlepas pula yang lainnya
putriku, kenakan jilbabmu, kenakan jilbabmu
Berikut kami berikan link video, semoga bermanfaat...
Berikut kami berikan link video, semoga bermanfaat...
0 Response to "Putriku Kenakanlah Jilbabmu"
Posting Komentar